Salah Satu Anggota Satgas TMMD Terima Undangan Warga Klampok Tongas
Probolinggo, Patrolipos
Seusai menjalankan tugasnya melaksanakan kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD), Salah Satu Anggota menerima undangan dari warga dusun dawuhan desa klampok kecamatan tongas kabupaten probolinggo, selasa (02/08/2022) sore.
Anggota yang mendatangi undangan warga dusun dawuhan klampok tongas tersebut adalah Pelda Sutarto. Seusai menjalankan tugasnya dengan semangat dirinya dengan senang hati menerima undangan warga tersebut.
Pelda Sutarto menjelaskan pertemuan ini bertujuan untuk lebih mendekatkan diri antara TNI dan masyarakat desa klampok khususnya supaya hubungan komunikasi sosialnya terjalin harmonis di moment TMMD ini.
“Kami hargai undangan warga ini, meskipun mengundang secara lisan namun karena semangat saya ingin bertemu dengan warga tongas ini, maka kami mendatangi undangan ini dengan pembahasan ringan dengan suguhan secangkir kopi maupun teh hangat yang menemani perbincangan kami,” Jelasnya.
Pelda sutarto juga sempat diberikan pertanyaan oleh warga desa klampok terkait penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang beberapa bulan lalu menyerang ternak warga Dusun Dawuhan Desa Klampok Tongas. Dirinya menghimbau agar berkoordinasi dengan Dinas Peternakan terkait agar mendapatkan vaksinasi terhadap hewan ternak yang terjangkit virus PMK.
“Kami juga sudah jelaskan sesuai dengan ilmu yang saya dapatkan terkait penanganan Virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) ini kepada warga tadinya, namun tetap semua pengawasan hewan ternak yang terjangkit Virus PMK berada di rana Dinas Peternakan Kabupaten Probolinggo untuk memperoleh Vaksinasi,” Tutupnya.
Reporter : Sayful
Editor : Sulis Riyanto